BAHASA INDONESIA
32
Tanda pada Perkakas
Piktogram berikut ini akan ditampilkan pada
perkakas:
Baca buku petunjuk atau manual
sebelum penggunaan.
POSISI KODE TANGGAL (GBR. 1)
Kode Tanggal (g), yang juga mencantumkan tahun
produksi, dicetak pada bodi perkakas.
Contoh:
2011 XX XX
Tahun Produksi
Isi Kemasan
Kemasan berisi:
1 Mesin bor beton
1 Pegangan samping
1 Pahat runcing
1 Kotak plastik
1 Buku petunjuk
1 Gambar komponen
• Periksakerusakanpadaperkakas,komponen,
atau aksesori yang mungkin terjadi selama
pengiriman.
• Luangkanwaktuuntukmembacadan
memahami buku petunjuk ini secara cermat
sebelum pengoperasian.
Keterangan (gbr. 1)
a. Tombol on/off
b. Pegangan utama
c. Kenop penjepit pegangan samping
d. Penahan alat potong
e. Pemegang alat potong
f. Pegangan samping
TUJUAN PENGGUNAAN
Mesin bor beton tugas berat D25960, D25961
dirancang untuk aplikasi pembongkaran dan
pembobokan tugas berat.
JANGAN gunakan dalam kondisi basah atau di
dekat cairan maupun gas yang mudah terbakar.
Mesin bor beton tugas berat ini adalah perkakas
listrik profesional.
JANGAN biarkan anak-anak menjangkau perkakas
ini. Pengawasan diperlukan bila operator yang tidak
berpengalaman menggunakan perkakas ini.
Kontrol Getaran Aktif
Kontrol getaran aktif menetralkan getaran pantul dari
mekanisme memalu. Fitur ini mengurangi getaran
pada tangan dan lengan, sehingga memungkinkan
penggunaan yang lebih nyaman untuk jangka waktu
yang lebih lama dan memperpanjang masa pakai
unit.
Keselamatan Kelistrikan
Motor listrik telah dirancang hanya untuk satu
voltase. Selalu periksa apakah catu daya sesuai
dengan voltase yang tercantum pada pelat nilai
spesifikasi.
Perkakas DeWALT Anda dilapisi isolasi
ganda sesuai dengan EN 60745,
sehingga tidak memerlukan kabel
pembumian (ground).
Jika kabel listrik rusak, harus diganti dengan kabel
khusus yang tersedia di pusat servis DeWALT.
Menggunakan Kabel Sambungan
Jika kabel sambungan diperlukan, gunakan kabel
sambungan 3 inti yang disetujui dan sesuai untuk
masukan daya perkakas ini (lihat data teknis).
Ukuran konduktor minimum adalah 1,5 mm
2
;
panjang maksimum adalah 30 m.
Bila menggunakan gulungan kabel, panjangkan
kabel sepenuhnya.
PERAKITAN DAN PENYETELAN
PERINGATAN: Untuk mengurangi
risiko cedera, matikan unit, lalu
lepaskan sambungan mesin dari
sumber listrik sebelum memasang
dan melepaskan aksesoris, sebelum
menyetel maupun mengubah
pengaturan, atau saat melakukan
perbaikan. Pastikan tombol pemicu
berada pada posisi OFF. Pengaktifan
yang tidak disengaja dapat
menyebabkan cedera.
PERINGATAN: Selalu kenakan sarung
tangan saat mengganti aksesori.
Komponen logam yang terbuka pada
perkakas dan aksesori dapat menjadi
sangat panas selama pengoperasian.